-->

Duduk Bersama Warga di Warung Kopi, Babinsa Koramil Longkib Jalin Komsos di Wilayah Binaan

KODIM SUBULUSSALAM author photo

 

PPWINEWS.COM, LONGKIB – Dalam rangka mempererat hubungan dan menjaga komunikasi yang harmonis dengan masyarakat, Babinsa Koramil 0118-03/Longkib Kodim 0118/Subulussalam, Sertu Abadin, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga di salah satu warung kopi yang berada di Desa Darul Aman, Kecamatan Longkib, Kota Subulussalam, Aceh, Selasa (15/4/2025).

Sambil menikmati minuman hangat dan obrolan santai, Sertu Abadin memanfaatkan momen kebersamaan tersebut untuk berdialog langsung dengan warga binaannya. Kegiatan ini menjadi ajang tukar informasi sekaligus sarana untuk menyampaikan pesan-pesan penting terkait keamanan dan ketertiban lingkungan.

“Kegiatan Komsos ini merupakan salah satu sarana efektif untuk memantau situasi wilayah binaan serta membangun sinergi yang baik antara Babinsa dan masyarakat,” ujar Sertu Abadin.

Menurutnya, komunikasi yang terbuka dan akrab bersama masyarakat sangat penting dalam rangka mendeteksi dini dan mencegah berbagai potensi permasalahan yang dapat mengganggu stabilitas wilayah.

“Dengan adanya komunikasi yang aktif, berbagai persoalan yang timbul dapat segera diketahui dan diselesaikan secara cepat dan tepat,” tambahnya.

Tak hanya berdiskusi, pada kesempatan tersebut Babinsa juga mengajak warga untuk selalu menjaga kondusifitas lingkungan, menjauhi hal-hal negatif, serta menumbuhkan kembali semangat gotong royong dan kepedulian sosial antarwarga.

Kehangatan dan keakraban tampak dalam suasana kebersamaan tersebut, mencerminkan hubungan yang solid antara Babinsa dan masyarakat binaannya sebagai bagian dari penguatan pertahanan wilayah.

“Alhamdulillah, kami merasa senang Babinsa sering hadir dan ngobrol langsung seperti ini. Rasanya seperti keluarga sendiri,” ungkap salah seorang warga yang turut hadir.

Kegiatan semacam ini akan terus dilaksanakan secara rutin oleh Babinsa, sebagai wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat di tengah kehidupan bermasyarakat. (Pendim Subulussalam)

Berita Terkait

Komentar Anda

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p

Terima kasih telah berkunjung ke PPWInews.com. Silahkan berkomentar dengan sopan. Terimakasih.