-->

Babinsa Rundeng Dampingi Pendistribusian Makanan Bergizi di Sekolah-Sekolah

KODIM SUBULUSSALAM author photo

 

PPWINEWS.COM, RUNDENG – Dalam upaya mendukung program peningkatan gizi anak sekolah, Babinsa Koramil 0118-02/Rundeng Kodim 0118/Subulussalam, Sertu Darmanto, turut mendampingi pendistribusian makanan bergizi di sejumlah sekolah yang berada di wilayah Kecamatan Rundeng, Kota Subulussalam, Aceh, Selasa (15/4/2025).

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari program pemerintah dalam rangka menekan angka stunting sekaligus meningkatkan kualitas kesehatan dan konsentrasi belajar para siswa melalui penyediaan asupan makanan bergizi.

Sertu Darmanto mengatakan, kehadirannya dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan TNI khususnya Babinsa dalam mendampingi setiap program yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat, termasuk di sektor pendidikan dan kesehatan.

"Kami dari Koramil selalu siap mendukung program-program pemerintah, termasuk dalam pendistribusian makanan bergizi ini. Harapannya, gizi anak-anak kita terpenuhi dan mereka bisa belajar dengan lebih semangat," ujar Sertu Darmanto.

Dalam pelaksanaannya, Babinsa bersama pihak sekolah dan petugas SPPG memastikan makanan yang dibagikan layak konsumsi, higienis, dan sesuai standar gizi yang ditetapkan. Para siswa pun tampak antusias menerima paket makanan bergizi yang diberikan.

Tak hanya mengawasi pendistribusian, Babinsa juga memberikan himbauan kepada para siswa dan guru untuk senantiasa menjaga kebersihan dan menerapkan pola hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari, baik di sekolah maupun di rumah.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari pihak sekolah dan orang tua siswa, karena dinilai sangat membantu dalam mendorong pola makan sehat dan menunjang proses belajar anak.

"Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan dapat menjangkau lebih banyak sekolah, karena manfaatnya sangat besar bagi anak-anak," ungkap salah seorang guru yang hadir.

Kehadiran Babinsa di tengah kegiatan masyarakat seperti ini mencerminkan sinergitas antara TNI dan masyarakat dalam mendukung pembangunan sumber daya manusia yang sehat dan berkualitas sejak usia dini. (Pendim Subulussalam)

Berita Terkait

Komentar Anda

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p

Terima kasih telah berkunjung ke PPWInews.com. Silahkan berkomentar dengan sopan. Terimakasih.