-->

Babinsa di Sultan Daulat Turun ke Toko Beras, Ini Tujuannya

REDAKSI author photo

SUBULUSSALAM - Dalam rangka membantu pemerintah dalam mengecek harga beras, Babinsa Koramil 04/Sultan Daulat, Kodim 0118/Subulussalam Sertu Hasbi melaksanakan pemantauan dan monitoring harga beras di toko grosir beras di Desa Gunung Bakti Kecamatan Sultan Daulat Kota Subulussalam, Aceh, Kamis (06/4/2023).

"Pengecekan harga dan stok beras hari ini di laporkan ke pimpinan atas untuk di analisa perkembangan selanjutnya, untuk beras premium di toko beras UD. Hidayah milik Sukri Manik dan UD.  Firdaus milik Asnawi sebesar 12.300 per Kg," jelas Babinsa.

Menurutnya, pemantauan harga dilakukan untuk memastikan sejumlah komoditas kebutuhan masyarakat, apakah mengalami kenaikan atau masih stabil.

"Pelaksanaan monitoring atau pengecekan yang dilakukan Babinsa Koramil 04/Sultan Daulat sebagai bentuk dan peran setiap personel TNI Angkatan Darat (TNI AD) dalam mengayomi masyarakat," tutupnya.

Sumber: Kodim 0118/Subulussalam

Berita Terkait

Komentar Anda

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p

Terima kasih telah berkunjung ke PPWInews.com. Silahkan berkomentar dengan sopan. Terimakasih.