BOGOR - Salah Satu Donatur yang tidak mau disebutkan namanya memberikan bantuan paket sembako kepada warga tidak mampu di lingkungan Desa Tugu Utara, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Selasa (30/4/2020).
Bantuan diserahkan melalui salah satu anggota PPWI Cisarua-Puncak, Kabupaten Bogor, Erwin Tirmidzi untuk disalurkan kepada warga tidak mampu.
Yoyoh, warga Desa Tugu Utara mengucapkan terima kasih khususnya kepada donatur yang tidak mau disebutkan namanya.
"Bantuan sembako ini tentunya sangat bermanfaat bagi kami khususnya warga tidak mampu terlebih - lebih pada saat musim pandemi Covid-19," Yoyoh.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Anggota PPWI Kabupaten Bogor, Erwin Tirmidzi, yang telah ikut membantu memfasilitasi sang donatur, sehingga kepedulian sang donatur dapat tersalurkan kepada warga yang berhak mendapatkannya.
Dalam kesempatan itu, Anggota PPWI Kabupaten Bogor, Erwin Tirmidzi mengatakan bantuan paket sembako yang dibagikan kepada warga tidak mampu merupakan bantuan dari salah seorang donatur yang tidak mau disebutkan namanya. dalam menyikapi pandemi virus corona.
Menurut Erwin, bantuan sembako yang diberikan oleh salah seorang donatur meliputi beras, minyak, gula dan bahan pokok lainnya, sebagai upaya untuk membantu meringankan beban warga Desa Tugu Utara khususnya yang tidak mampu di tengah wabah pandemi Covid 19.
"Kami berharap bantuan ini dapat membantu meringankan beban warga tidak mampu akibat Covid-19," tutup Erwin Tirmidzi. (Red)
Terima kasih telah berkunjung ke PPWInews.com. Silahkan berkomentar dengan sopan. Terimakasih.