-->

Sertu Jabarsyah Wakili Danramil Hadiri Silaturahmi di Tingkat Kecamatan

REDAKSI author photo

PPWI,ACEH SINGKIL - Sertu Jabarsyah mewakil Danramil 04/Simpang Kanan Kapten Inf Irwansyah menghadiri undangan silaturahmi di aula Kantor Camat Simpang Kanan, Aceh Singkil. Kamis (28/6/2018). Kegiatan ini juga dihadiri unsur Muspika dan Kepala Desa se Kecamatan Simpang Kanan. 


Dalam kata sambutannya, Sertu Jabarsyah menyampaikan permohonan maaf dari Danramil dikarenakan Danramil tidak dapat menghadiri acara tersebut berhubungan sedang ada kegiatan di Makodim 0109/Singkil.

Menurutnya, Danramil berpesan agar tali silaturahmi di wilayah Kecamatan Simpang Kanan tetap dijaga dengan sebaik-baiknya. Karena dengan hubungan silaturahmi yang baik pasti akan tercipta suasana yang aman dan nyaman di lingkungan masyarakat," jelasnya.

"Kepada seluruh kepala Desa yang hadir agar selalu menjaga kekompakan di desa masing-masing bersama masyarakatnya, karena suatu desa sebesar apapun jika kepala desanya, aparatur desa serta masyarakatnya tidak kompak pasti akan terjadi banyak permasalahan di desa tersebut," sebutnya.

Hal ini lanjutnya untuk menghindari hal tersebut Sertu Jabarsyah berharap agar setiap Kepala Desa selalu dekat dengan rakyatnya, adil dan bijaksana dalam menyelesaikan setiap permasalahan di desa yang dipimpinnya. [Rel]

Berita Terkait

Komentar Anda

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p

Terima kasih telah berkunjung ke PPWInews.com. Silahkan berkomentar dengan sopan. Terimakasih.