-->

Pakai Dana CSR, PT Socfindo Aceh Bangun Halte Bis

REDAKSI

PPWI, ACEH SINGKIL - Pimpinan perusahaan sawit PT Socfin Indonesia (Socfindo) Kebun Lae Butar  yang diwakili oleh kepala Pabrik, Syamsul Bahri  didampingi Asisten Maintenance Pabrik, Wisnu Hargo melakukan serah terima bangunan Halte Bis yang dibangun dilokasi depan SMK Negeri 1 Gunung Meriah kepada pemerintah Daerah Kabupaten Aceh Singkil melalui Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Aceh Singkil, Edi Hartono. 

"Halte Bis ini dibangun dengan mengunakan dana CSR PT.Socfindo Kebun Lae Butar Kabupaten Aceh Singkil, dengan sasaran diantaranya dapat dijadikan sebagai tempat tunggu bagi para pelajar SMK Negeri 1 Gunung Meriah ," ujar Pengurus PT. Sincfindo Kebun Lae Butar, Erikson Ginting melalui Kepala Pabrik, Syamsul Bahri usai acara serah terima Halte Bis.  Selasa (20/3/2018).

Senin menjelaakan, pada bangunan Halte Bis ikut memperlihatkan icon perusahaan yang ditunjukkan dengan adanya Symbol 'S' yang dipasangkan disamping kiri dan kanan bangunan Halte Bis.

Semetara itu, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Aceh Singkil, Edi Hartono menyampaiakan terimakasih dan Apresiasi kepada perusahaan kelapa Sawit PT.Socfindo yang telah berkenan membantu pemerintah Daerah Kabupaten Aceh Singkil dalam hal pembangunan Halte Bis.

"Alhamdulillah, Bangunan Halte Bis buatan PT.Socfindo ini sudah selesai dibangun dan sudah di serahterimakan kepada pemkab Aceh Singkil. Hasil pekerjaan juga cukup bagus, terlihat Indah dan rapi," katanya. [Jml/Red]

Berita Terkait

Komentar Anda

:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p

Terima kasih telah berkunjung ke PPWInews.com. Silahkan berkomentar dengan sopan. Terimakasih.