PPWINEWS.COM, ACEH SINGKIL - Guna mensukseskan program ketahanan pangan yang sedang digalakkan oleh pemerintah, Koramil 02/Singkil melalui Babinsanya Pratu Parisman Antoni melaksanakan pendampingan kepada kelompok Nelayan Keramba Apung Ikan Kerapu di anak Laut Desa Gosong Telaga Barat, Kecamatan Singkil Utara, Aceh Singkil, Rabu (28/03/2018).
Menurut Ketua Kelompok Keramba Apung, Baharudin mengatakan bahwa keramba apung yang ada saat ini merupakan bantuan dari Dinas perikanan Kabupaten Aceh Singkil.
"Semoga dengan adanya kerambah apung ini masyarakat yang ada di sekitarnya mampu memanfaatkannya yaitu dengan cara melakukan budidaya ikan laut seperti ikan kerapu maupun ikan laut lainnya dalam rangka peningkatan pendapatan ekonomi masyarakat sehingga mampu meningkatan taraf kehidupan masyarakat," sebutnya.
Sementara itu, Pratu Parisman Antoni memberikan masukan dan arahan kepada masyarakat agar selalu memanfaatkan potensi wilayah yang ada sehingga dapat menghasilkan tambahan ekonomi bagi masyarakat.
"Asal ada kemauan pasti ada jalan, sebab pesisir pantai di Aceh Singkil, selain mempunyai potensi untuk kegiatan pertambakan udang, kepiting dan juga ikan air payau juga memiliki potensi besar lainnya seperti sektor parawisata guna menambah pendapatan para nelayan," sebut nya.
Babinsa juga berharap agar Pemda Aceh Singkil turut serta inovatif dan kreatif untuk membantu masyarakat kecil seperti nelayan. [Rel]
Terima kasih telah berkunjung ke PPWInews.com. Silahkan berkomentar dengan sopan. Terimakasih.